Tim Media – Kamis 17 Agustus 2023 bertempat di lapangan SMKN 1 Jerowaru para guru dan siswa/i melaksanakan apel HUT kemerdekaan RI ke 78, HUT kemerdekaan sendiri di peringati setiap tahunya pada tanggal 17 agustus, apel sendiri sebagai momen untuk merayakan kemerdekaan republik indonesia dan sekaligus untuk mengenang para pahlawan bangsa yang telah berjuang di medan perang.
78 tahun bukanlah umur yang muda lagi bagi negara kesatuan tercinta kita, namun tak henti-hentinya para pemimpin melakukan inovasi untuk memajukan negara hal ini di tuangkan pada logo kemerdekan yang bertema “Terus Maju Untuk Indonesia Maju”.
Pada apel yang di selengarakan di SMKN 1 Jerowaru Wakil Kepala SMKN 1 Jerowaru bagian sarana dan prasaran Abdullah, S., Pd bertindak sebagai pembina upacara, dalam amanatnya pembina upacara pak abdulah mengatakan kemerdekaan indonesaia tidak di dapat dengan cuma-cuma namun penuh dengan perjuangan dan tumpah dara para pahlawan.
Kegiatan tersebut di berlansung khidmad mulai dari pukul 07:00 dan selesai sebelum jam 08:00 WITA, pada momen itu pula Pembina upaca juga menekankan kepada para siswa/i untuk mengutamakan akhlak dan adab di atas segala-galanya karena orang berakhlak pasti punya ilmu, namun orang berilmu belum tentu punya akhlak, beliau juga menyampaikan para siswa/i jagan terlalu berpaku pada sekolah untuk menimba ilmu dan manfaatkan teknologi yang ada untuk mencari ilmu.